Cara Memasang Ac Mobil
Dampak dari pemanasan global dengan meningkatnya suhu udara khususnya di
wilayah kota-kota besar tidak bisa di pungkiri lagi menjadi salah satu
faktor penyebab ketidaknyamanan khususnya ketika kita sedang berada di
dalam mobil. memasang Ac adalah solusi yang tepat untuk mengatasi
permasalahan tersebut, walaupun mayoritas untuk mobil-mobil keluaran
terbaru sudah di lengkapi dengan Ac, namun ada beberapa jenis mobil yang
dari pabrikan memang belum di lengkapi dengan fitur car air
conditioner. Sebagai contoh pada mobil Toyota all new Hilux pick up.
Karena mobil ini di design untuk mobil angkutan barang dan menyesuaikan
dengan harga pembelian maka mobil Toyota hilux Pick up belum dilengkapi
dengan fitur Ac mobil. Namun untuk menambahkan atau memasang Ac pada
mobil Toyota Hilux baik bensin maupun diesel bukan lah hal yang
mustahil, pemasangan dan komponen-komponen yang di gunakan sama dengan
mobil-mobil jenis lainnya.Karena walaupun dari pabrikan mobil ini belum
di lengkapi dengan Ac namun telah di design sedimikian rupa dan telah
tersedia space-space untuk pemasangan komponen dari ac mobil tersebut.
Hal ini dapat di lihat dari interior kabin dimana walaupun belum ada
komponen ac dibagian mesin untuk ac mobil Toyota Hilux namun untuk
bagian dalam sudah di lengkapi dengan blower, saklar ac dan
corong-corong udara untuk kelengkapan Ac Mobil.
Berikut rotary bintaro akan memberikan tutorial cara pemasangan Ac mobil Toyota New Hilux jenis bensin maupun diesel.
- Pemasangan Kompresor Ac Mobil Pada pemasangan Ac mobil Toyota New Hilux jenis bensin maupun diesel kompresor di pasangan pada kap mesin depan, sedang untuk pemilihan jenis dan daya Kompresor , sangat di sarankan untuk berkonsultasi kepada yang benar-benar ahli dalam urusan instalasi Ac mobil dalam hal ini anda bisa datang ke toko-toko yang menjual sparepart Ac mobil dan menayakan jenis Kompresor yang tepat untuk mobil toyota all new hilux.
- Pemasangan Kondensor Untuk pemasangan Kondensor pada toyota all new Hilux tidak berbeda jauh dengan mobil-mobil yang lain. Yang perlu di perhatikan adalah jenis atau model dari Kondensor tersebut, karena hamper kebanyakan setiap mobil berbeda bentuk dan ukuran.
- Pemasangan Selang-selang Ac Mobil Pemilihan selang untuk pemasangan Ac mobil adalah salah satu hal yang sangat penting untuk di perhatikan, mengingat selang merupakan komponen yang termasul vital dalam sebuah instalasi ac mobil. Pastikan anda selang yang mempunyai kualitas dan standar yang baik agak Ac mobil yang anda pasang dapat memberikan hasil yang maksimal nantinya, selain itu nepel / fitting pada selang juga harus disesuaikan dengan komponen2 ac dan ruang pada mobil.
- Pemasangan Pipa Ac Mobil Tidak berbeda jauh dengan selang, Pipa-pipa untuk ac mobil juga merupakan hal yang vital untuk di perhatikan, karena bagian ini yang akan menjadi perantara mengalirnya Freon dari kondensor menuju ke evaporator/expansi hingga udara dingin dapat anda nikmati di dalam kabin sebuah mobil. menghindari bengkokan pipa seminimal mungkin salah satu cara ac mobil bisa bekerja secara maksimal. Selain itu penempatan pipa juga perlu di perhatikan agar pipa tetap aman dari sentuhan, terjepit atau bahkan tertimpa komponen lain. untuk hal ini mekanik-mekanik bengkel Ac Mobil lebih berpengalaman dalam menanganinya.
- Pemasangan tali Kipas Pilih tali kipas yang mempunyai ukuran yang sesuai, jika tali kipas terlalu kendor putaran kipas yang di hasilkan akan sedikit berkurang, sedangkan jika terlalu kencang maka kerja dari kompressor akan sedikit bertambah berat dan berimbas pada performa mobil itu sendiri.
- Proses Vacum Tahap ini di lakukan untuk mengontrol kondisi refrigerant agar dapat dimanfaatkan sebagai penghantaran panas secara konveksi dalam system AC tersebut. Karena untuk proses vacum di perlukan peralatan khusus oleh teknisi, kami menyarankan anda melakukan tahap ini pada bengkel Ac Mobil yang mempunyai peralatan komplit dan teknisi yang berpengalaman.
- Penambahan Oli Proses ini di perlukan jika Oli dalam kompresor di rasa kurang, untuk ukuran oli dalam kompresor ada baiknya anda berkonsultasi langsung dengan mekanik, karena jumlah oli yang terlalu banyak di dalam kompresor juga tidak bagus untuk kompressor itu sendiri.
- Pengisian Freon Setelah semua komponen Ac mobil terpasang maka proses selanjutnya dan merupakan tahap terakhir dalam pemasangan Acmobil adalah pengisian freon.dalam pengisian freon ada beberapa hal yang harus di perhatikan.
Komentar
Posting Komentar